2 Hari Terjebak di Atap Sekolah, Kucing Oren Diturunkan Petugas Damkarmat

Petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan kembali mendapatkan panggilan tugas penyelamatan hewan peliharaan pada Sabtu (30/7/2022). Seekor kucing berwarna oren dievakuasi dari atap sebuah sekolah di Gedongtengen.

Mako Induk Damkarmat Balaikota mendapatkan penggilan permintaan tolong evakuasi pada pukul 7 malam dari warga. Satu regu langsung terjun untuk melakukan evakuasi di sekolah yang terletak di Jl Dagen, Sosromenduran, Gedongtengen, Yogyakarta.

Menurut informasi dari warga, kucing tersebut sudah dua hari berada di atap sekolah, dan tidak kunjung turun. Diduga kucing tersebut bermain hingga memanjat ke atas atap sekolah, namun kemudian takut dan tidak tahu cara untuk turun sehingga terjebak selama dua hari.

Proses penyelamatan berlangsung sekitar 40 menit, kondisi yang gelap menjadi tantangan tersendiri bagi petugas yang harus memanjat bangunan agar sampai ke kucing yang berada di atap lantai atas. Namun akhirnya kucing bisa ditangkap dan dibawa turun untuk diserahkan kepada pemiliknya.

Masyarakat Jogja jangan ragu untuk menghubungi Damkarmat Jogja jika menemui kebakaran atau bahaya kedaruratan lainnya seperti evakuasi hewan terjebak, hewan berbahaya, dll. Petugas Damkarmat sudah terlatih dan memiliki perlatan khusus untuk keselamatan dalam pemadaman kebakaran maupun penyelamatan lainnya. Petugas Damkarmat selalu siap sedia 24 jam, dan semua layanan gratis tanpa dipungut biaya. 

DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN KOTA JOGJAKARTA
Jl.kenari no.56 komplek balaikota yogyakarta
Call center: (0274) 587101, 542885, 2922848, 08112828113
EMAIL: dpkp@jogjakota.go.id
WA: 08112828113