Pemadaman Kebakaran Tumpukan Kayu Bekas di Warungboto

Sebuah kebakaran kecil terjadi pada Kamis (6/10/2022) malam. Kebakaran terjadi pada tumpukan kayu bekas yang berada di pemukiman Jl Janturan, Warungboto, Umbulharjo, Yogyakarta. petugas Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Yogyakarta yang berada di Mako Induk Balaikota yang dekat dengan lokasi kejadian langsung meluncur setelah mendapat informasi dari warga.

Ditakutkan merembet ke rumah-rumah yang dekat dengannya, warga bersama petugas Damkarmat Kota Yogyakarta berhasil melakukan pemadaman dalam waktu sekitar 17 menit sehingga bahaya dan kerugian lebih besar berhasil dihindarkan. Diduga pembakaran sampah menjadi penyebab terbakarnya tumpukan kayu seluas 4x4 meter tersebut.

kami menghimbau masyarakat untuk meningkatkan kewaspadaan terhadap potensi kebakaran di tempat tinggal maupun tempat usaha. Jika menemui kebakaran yang tidak bisa dikendalikan di Yogyakarta  maupun penyelamatan lainnya dapat menghubungi Dinas Damkarmat Kota Yogyakarta di nomor (0274) 587101, (0274) 2922848, atau Whatsapp  di 0811 2828 113. Petugas Damkarmat telah terlatih dan selalu siap sedia 24 jam melayani masyarakat serta dilengkapi dengan peralatan penyelamatan dan pemadaman, semua layanan pemadaman dan penyelamatan tanpa dipungut biaya alias gratis.