Evakuasi Sarang Tawon Tembus 46 Kasus di Januari 2023

Di awal tahun 2023, operasi penyelamatan mendominasi kinerja yang dilakukan Dinas Pemadam Kebakaran dan Penyelamatan (Damkarmat) Kota Yogyakarta. Kasus evakuasi sarang tawon masih menjadi operasi yang kuantitasnya tertinggi.

Berdasarkan data operasi, tercatat bulan Januari 2023 terjadi 46 operasi evakuasi sarang tawon yang dilakukan petugas Damkarmat Kota Yogyakarta. Jumlah ini lebih tinggi daripada operasi pemadaman kebakaran yang hanya 2 kali di dalam kota, maupun operasi evakuasi ular sebanyak 10 kali. Artinya, hampir tiap hari rata-rata dilakukan 1 kali evakuasi sarang tawon. Pada prakteknya dalam sehari bisa terjadi hingga 2-3 kali evakuasi sarang tawon. Proses evakuasi sarang tawon kebanyakan dilakukan ketika hari gelap untuk keamanan dan memudahkan operasi.

Jumlah ini hampir setara dengan jumlah operasi evakuasi sarang tawon di tahun 2022, dimana angka tertinggi juga terjadi di bulan Januari dengan 48 kasus. Berdasarkan tren tahun lalu, angka evakuasi sarang tawon tetap tinggi di awal tahun bersamaan dengan musim penghujan, dan mulai melandai pada bulan Mei-Juni. Hal ini disebabkan dengan adanya curah hujan yang tinggi, koloni tawon berupaya mencari lokasi sarang yang lebih aman dan kokoh, dengan makin berkurangnya pohon besar, tawon akhirnya mendekat ke rumah-rumah untuk membangun sarang.

Mayoritas sarang tawon yang dievakuasi dari pemukiman berjenis Vespa affinis hingga lebah madu. Hal ini tentu menjadi kewaspadaan kita bersama, meskipun tawon adalah hewan yang kecil, kebanyakan spesies yang dievakuasi merupakan tawon ndas atau tawon vespa yang bisa membahayakan keselamatan bahkan nyawa manusia jika terganggu dan menyerang. Karena itu, petugas Damkarmat sudah melengkapi diri dengan pakaian khusus evakuasi tawon ketika bertugas, sehingga masyarakat Jogja jangan ragu untuk menghubungi Damkarmat Jogja ketika menemui kebakaran atau hal membahayakan lainnya yang membutuhkan bantuan petugas Damkarmat Jogja. Petugas Damkarmat Jogja siap 24 jam memberikan layanan, dan semua layanan pemadaman dan penyelamatan gratis, alias tanpa biaya.

DINAS PEMADAM KEBAKARAN DAN PENYELAMATAN KOTA JOGJAKARTA
Jl.kenari no.56 komplek balaikota yogyakarta
Call center: (0274) 587101, 542885, 2922848, 08112828113
EMAIL: dpkp@jogjakota.go.id
WA: 08112828113